FIB Unkhair Gelar Pelatihan Karya Tulis Ilmiah

FIB Unkhair – Fakultas Ilmu Budaya (FIB), Universitas Khairun (Unkhair) menggelar pelatihan penulisan karya tulis ilmiah, Senin (11/12/2023), di ruang Rapat FIB. Kegiatan yang mengangkat tema “Mengerti, Menulis, dan Menerbitkan” ini menghadirkan dua narasumber andalan FIB yang kompeten dalam penulisan artikel ilmiah. Mereka adalah Dr. Safrudin Amin, M.A., M.Pd. dan Dr. Faradila Masuara, S.S., M.Ed.Tesol.

Ridwan, Wakil Dekan III FIB yang juga koordinator kegiatan ini menjelaskan bahwa kegiatan pelatihan penulisan karya tulis ilmiah ini hanya diperuntukkan bagi mahasiswa di lingkungan FIB Unkhair. “Peserta yang hadir sebanyak 30 orang dari 5 Prodi. Masing-masing Prodi terdiri atas 6 mahasiswa,” sebutnya.

Foto bersama peserta dengan pimpinan FIB dan narasumber

Menurut Dekan FIB, Nurprihatina Hasan, kegiatan seperti ini sangat baik karena memiliki manfaat yang besar bagi peningkatan kapasitas menulis mahasiswa. ”Kegiatan seperti ini sangat baik untuk membiasakan mahasiswa terbiasa menulis agar ke depan memudahkan dalam penulisan Skripsi,” tuturnya.

Selain itu, lanjut Nurprihatinah, pelatihan penulisan ini juga diharapkan dapat memberikan pengetahuan dan persiapan bagi mahasiswa sehingga kedepan mereka lebih siap mengikuti lomba-lomba karya ilmiah. “Pelatihan ini diharapkan mahasiswa dapat memiliki pengetahuan dan persiapan untuk dapat mengikuti lomba karya ilmiah baik secara lokal maupun nasional,” imbuhnya. (*)

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

× How can I help you?