Tekuk FEB, FIB Melaju ke Final

FIB Unkhair – Semifinal Futsal dalam rangka Dies Natalis ke-59 Universitas Khairun (Unkhair) mempertemukan Fakultas Ilmu Budaya (FIB) dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Jumat (11/8/2023). Ambisi FEB untuk melaju di babak final terpaksa kandas karena FIB sukses membekukan FEB tiga gol tanpa ampun.

Skuad FIB FC.

Duel antara kedua tim di lapangan Waterboom, Kayu Merah, berlangsung sengit dan penuh drama. Paruh pertama laga berlangsung, FIB terlebih dahulu mencatatakan golnya di papan skor lewat tendangan Rudi Tawari dari garis tengah. Tidak mau kalah, FEB bekerja keras dan akhirnya berhasil membalas satu gol lewat tendangan pemain belakang FEB dari sisi kiri gawang. Kedudukan imbang jelang turun minum.

Memasuki paruh kedua, laga belangsung dengan atmosfer yang menegangkan. Teriakan penonton kedua tim membuat lapangan makin riuh. Kedua tim saling membombardir. Hasilnya, di menit ke sepuluh babak kedua, Dekan FEB, Muksin Bailusy berhasil mencatatkan namanya sebagai pencetak gol kedua. Keunggulan dua gol menjelang waktu berakhir membuat FEB sudah tampak jemawa. Kemenangan yang terasa sudah digenggam tiba-tiba berbalik menjadi imbang. Operan dari sisi kanan lapangan membukakan jalan Wildan, pemain legendaris FIB, menjebebol gawang FEB dengan apik.

Skor imbang dua-dua membuat semangat anak-anak asuhan Yunan Pora, pelatih FIB, makin membara.  Benar saja, tak lama berselang, satu menit sebelum waktu penuh, FIB menciptakan gol penentu. Bola sepakan kaki kiri Rudi Tawari melesat tanpa dapat dibendung oleh Kiper FEB. Riuh penonton mengantarkan panitia menggantikan skor menjadi 3-2 untuk FIB. Dengan skor akhir ini, FIB menegaskan dirinya melaju ke babak final yang akan dilangsungkan pada hari Minggu (13/8/2023).

Sebelumnya, FIB sukses menjadi juara grup setelah menekuk tiga tim lainnya pada babak penyisihan. Laga pertama yang dihadapi FIB adalah Kedokteran FC. Pada laga ini, FIB pesta gol. Kedokteran FC ditekuk dengan skor 10. Serangkaian upaya dari Kedokteran hanya mampu membalas 4 gol.

Tim kedua yang berhadapan dengan FIB adalah Teknik FC. Sayangnya Teknik juga mengalami nasib serupa dengan Kedokteran. Bedanya, FIB hanya menekuk Teknik 5-2. Sementara tim terakhir, FIB melawan Perikanan FC. Pertandingan ini berakhir imbang 3-3 sehingga FIB menjadi juara grup, sementara Perikanan masuk semifinal dengan posisi sebagai runner up. (*)

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

× How can I help you?