Duta Besar Spanyol Apresiasi Kepedulian Mahasiswa Sejarah Unkhair

FIB Unkhair – Francisco de Asis Aguilera Aranda dan Maria Prada, Duta Besar dan Wakil Duta Besar Kerajaan Spanyol untuk Indonesia mengapresiasi kegiatan pembersihan benteng Fuerza Nueva yang dilakukan oleh mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Ilmu Sejarah. Apresiasi ini disampaikan pada saat mengunjungi benteng yang terletak di Kelurahan Kastela, Kecamatan Pulau Ternate, Kota Ternate, Minggu (27/3/2022).
“Saya sangat mengapresiasi para mahasiswa Sejarah Unkhair yang ingin menyelamatkan dan memperkenalkan kembali peninggalan bangsa kami yang keberadaannya sudah mulai dilupakan ini. Sejarah memang wajib untuk terus diungkapkan,” kata Duta Besar Spanyol yang diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia oleh pemandunya.
Nurachman Iriyanto, salah seorang dosen sejarah Unkhair yang melakukan pendampingan kegiatan pembersihan itu mengaku duta besar Spanyol dan rombongannya yang mengujungi benteng yang kini sebagian besar tertutup pasir itu sangat antusias dan penasaran tentang benda-benda yang ditemukan saat dilakukan pembersihan. “Dubes dan rombongan juga menanyakan apa saja yang mahasiswa dan dosen Ilmu Sejarah temukan selama kegiatan pembersihan Benteng Fuerza Nueva ini dilakukan, serta darimana mahasiswa mendapatkan anggaran untuk melangsungkan kegiatan ini,” akunya.

Sekadar diketahui, benteng Fuerza Nueva merupakan benteng pertama yang dibangun oleh Spanyol di Pulau Ternate pada awal abad 17. (*)