Antropologi Unkhair Gelar Ujian Secara Daring
FIB, UNKHAIR – Program Studi Antropologi Sosial menyelenggarakan ujian proposal dan hasil penelitian mahasiswa secara daring. Metode ujian secara daring tersebut dilakukan karena Ternate masih masuk zona merah penyebaran Covid-19.
Ketua Program Studi (Kaprodi), Safrudin Abdulrahman mengatakan bahwa ujian dengan metode daring ini digelar untuk menghindari berbagai kemungkinan buruk yang bisa terjadi jika ini dilakukan secara tatap muka. “Arahan menteri Pendidikan dan Kebudayaan, perkuliahan, termasuk ujian-ujian akhir mahasiswa tetap dilakukan secara daring dalam semua zona. Baik hijau, kuning, oranye, maupun merah, tetap dilaksanakan secara daring. Apalagi Ternate saat ini masuk kategori zona merah,” katanya.
Arahan menteri ini, lanjut Pak Udin, begitu sapaan Pak Safrudin Abdulrahman, telah ditindaklanjuti melalui surat edaran rektor Universitas Khairun Ternate tentang Penyelenggaraan Pembelajaran Tahun Akademik 2020/2021 di Lingkungan Universitas Khairun. “Poin penting dari edaran itu, kita diwajibkan untuk sebisa mungkin menjaga jarak. Kalau ujian dimungkinkan untuk digelar secara daring maka dilakukan secara daring. Karena di Antropologi, kita bisa ujian daring makanya ujian hari ini (26/6/2020) dilakukan secara daring. Kesehatan dan keselataman harus diutamakan,” imbuhnya.
Pada gelar ujian daring tersebut, setidaknya ada dua mahasiwa akhir yang mengikuti ujian daring. Keduanya adalah Idhar Bakri dan Mita Tri Cahyani. (*)